Instruksi Presiden Republik Indonesia Joko Widodo dan insruksi Bupati Dinkes Tuba Lakukan Sosialisasi, Sterilisasi, dan Penerapan Protokol Kesehatan

  • Bagikan
Foto :Istimewa (doc HE)
banner 468x60

TULANG BAWANG (HE) – Menindaklanjuti instruksi Presiden Republik Indonesia Joko Widodo dan insruksi Bupati Tulang Bawang tentang pelaksanaan tatanan baru atau New Normal di Kabupaten Tulang Bawang, Dinas Kesehatan (Dinkes) lakukan langkah-langkah konkrit berupa sosialisasi, sterilisasi, dan penerapan protokol kesehatan.

Lasmini,SKM.M.Kes selaku sekretaris mewakili kepala Dinas Kesehatan kabupaten Tulang Bawang H. Fathoni.S.Kep.MM. ketika di wawancarai oleh awak media diruang kerjanya mengatakan, Dinas Kesehatan merupakan leading sektor dalam penerapan tatanan baru atau new normal.

“penerapan New Normal harus mengikuti protokol kesehatan, mulai dari mencuci tangan, menjaga jarak, memakai masker dan penerapan etika saat bertamu” ucapnya.

Lebih lanjut Lasmini.SKM.M.Kes.juga menjelaskan bahwa untuk Dinkes sendiri akan melakukan penataan kursi tamu dengan jarak sesuai protokol kesehatan, menyiapkan ruang tunggu bagi tamu agar yang berkepentingan di Dinkes tidak masuk secara bersamaan, juga pergantian secara rutin alas/keset kaki di pintu masuk dan didalam kantor, juga tetap menyiapkan westafel/tempat cuci tangan dan sabun.

Disinggung mengenai pembangunan paving block di Dinas Kesehatan yang beberapa waktu lalu di beritakan oleh beberapa media online, Lasmini.SKM.M.Kes. menjelaskan bahwa proyek tersebut merupakan hasil refocusing anggaran yang telah direncakan tahun 2019 dengan pendanaan bersumber dari anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) tahun 2020 melalui metode penunjukan langsung kepada pihak ketiga yaitu CV. Risky dan Rakha, dengan nilai pagu anggaran sebesar Rp. 50.000.000,(Lima puluh juta rupiah).

Dengan tujuan agar lingkungan dinas kesehatan terjaga kebersihannya dan tidak menimbulkan genangan air ketika hujan serta menghadirkan lingkungan kerja yang bersih, nyaman dan sehat baik bagi petugas maupun tamu yang berkunjung.

banner 400x130
banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *